Buat para dosen,siapa tau ada mhsnya yg minat.... Izin share buat kalangan mahasiswa:
[ FULLY FUNDED - BDSC 2017 ]
BALI DEMOCRACY STUDENTS CONFERENCE (BDSC)
“From Campus for Democracy”
Nusa Dua, Bali, 7-8 Desember 2017
Bali Democracy Forum (BDF) yang diprakarsai Indonesia telah diakui sebagai forum internasional yang dinilai turut memberikan kontribusi penting bagi upaya-upaya pemajuan demokrasi, khususnya di kawasan Asia Pasifik. BDF X akan diadakan pada tanggal 7 – 8 Desember 2017 di Nusa Dua, Bali.
Memanfaatkan momentum 10 tahun BDF pada tahun 2017 ini, dan untuk mendorong sharing of knowledge mengenai demokrasi kepada generasi muda, Kementerian Luar Negeri akan menyelenggarakan Bali Democracy Students Conference (BDSC), paralel dengan BDF di Nusa Dua, Bali, tanggal 7-8 Desember 2017. BDSC merupakan forum internasional yang diikuti oleh para mahasiswa Indonesia dan negara sahabat.
Bagi mahasiswa yang ingin menjadi peserta BDSC dan ingin menyuarakan ide dan pemikiran baru tentang demokrasi, dipersilakan segera mendaftarkan diri secara online. Formulir pendaftaran dapat diakses pada menu BDSC/Formulir Pendaftaran.
Persyaratan calon peserta
1. Mahasiswa S1 minimal semester 5 (senior), utamanya di bidang Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Hukum, Komunikasi, Ilmu Budaya dan Bahasa, dan Ekonomi;
2. Memiliki kemampuan berbahasa Inggris lisan dan tulisan yang baik. Bagi calon peserta yang melampirkan sertifikat TOEFL dengan nilai minimal 500 akan mendapat pertimbangan khusus;
3. Tertarik pada isu sosial politik, khususnya demokrasi;
4. Aktif dalam organisasi kemahasiswaan atau sosial kemasyarakatan;
5. Aktif menggunakan media sosial.
Dokumen yang harus dikirimkan:
1. Curriculum vitae (File PDF maks 1MB);
2. Surat Rekomendasi dari Dekan/Rektor/Pimpinan perguruan tinggi (File PDF maks 1MB);
3. Tulisan dalam Bahasa Inggris mengenai pandangan calon peserta tentang demokrasi maksimal 650 kata atau 2 halaman (font: arial 11, spasi: 1,5) (File DOC maks 1MB);
4. Surat Pernyataan diatas materai tentang kesediaan untuk mengikuti seluruh rangkaian acara BDSC di Bali mulai tanggal 6 – 9 Desember 2017 (File PDF maks 1MB).
5. Scan ID/Paspor (File JPG maks 1MB).
6. Pasfoto (File JPG maks 1MB).
7. Sertifikat TOEFL (bila ada);
Pendaftaran dibuka mulai tanggal 4 September s/d 29 September 2017. Calon peserta yang terpilih akan diberitahukan melalui email pada tanggal 23 Oktober 2017. Pendaftar yang masuk ke tahap seleksi selanjutya adalah pendaftar yang telah memenuhi persyaratan berkas. Dokumen yang di sampaikan secara elektronik merupakan dokumen final yang tidak dapat diubah lagi.
Panitia akan melakukan seleksi terhadap lamaran yang masuk dan kelengkapan dokumennya. Keputusan Panitia tidak dapat diganggu gugat.
Panitia akan menanggung biaya:
⦁ Tiket PP dari bandara terdekat kota tempat studi ke Bali
⦁ Akomodasi 3 malam di Bali
⦁ Transportasi lokal (bandara-hotel dan hotel-venue pp)
⦁ Konsumsi selama kegiatan
Selengkapnya
https://bdf.kemlu.go.id/bdsc/tentang-bdsc
0 Komentar